welcome

Berbagi cerita apa apa yang terlintas dalam pikiran..

Tuesday, May 26, 2009

takdir... siapa yang tahu

pada suatu hari. ada seorang pemuda yang hendak bunuh diri akibat terbelit hutang yang besar. pertama- tama dia mencoba untuk bunuh diri dengan cara melemparkan dirinya sendiri ke jalan. akhirnya pada suatu tempat. ketika ada bis hendak lewat.. dia pun menjatuhkan dirinya ke jalan dengan tujuan agar di tabrak oleh bis yang hendak lewat tadi. namun sayangnya mata sang supir sangat cekatan. melihat ada orang yang melemparkan dirinya ke jalan. sang supir membanting stir yang menyebabkan bis terguling dan menyebabkan semua penumpangnya tewas. "ah.. aku yang mau mati malah mereka yang mati", begitu gumam sang pemuda tadi. akhirnya dia mencoba cara lain untuk bunuh diri yaitu dengan gantung diri di sebuah pohon nangka. namun sama seperti usaha sebelumnya akibat dahan yang tidak terlalu kuat menahan badannya akhirnya dahan tsb patah yang menyebabkan sang pemuda tadi jatuh tepat diatas kotoran sapi... "ah sial.. aku gagal lagi...

sampai disitu dia tidak menyerah. akhirnya pada suatu malam ia pergi ke suatu jurang dan melemparkan dirinya sendiri ke dalam jurang tersebut. Namun sayang kali ini sang pemuda masih gagal karena ia hanya jatuh di sebuah perkebunan teh. dan ia pun di tolong oleh seorang janda pemilik kebun teh luas tersebut.
setelah di tolong oleh wanita tersebut. akhirnya sang pemuda memutuskan untuk tinggal sementara di tempat wanita tersebut dan bekerja di sana. lama kelamaan janda tersebut jatuh hati kepada pemuda tersebut. dan singkat cerita mereka menikah.
setelah menikah sang pemuda akhirnya bisa membayar semua hutangnya dan sekarang keadanya menjadi berbalik. yang asalnya kehiduannya melarat sekarang menjadi serba kecukupan. dan yang asalnya mencari kematian justru sekarang malah dia takut mati.

pada suatu hari dia bermimpi di datangi oleh malaikat kematian, malaikat tersebut berkata bahwa si pria tadi akan mati pada hari ini jam 09 pagi. kontan saja si pria tadi langsung bangun dari tidurnya dan bergegas pergi tanpa pamit ke istrinya. ketika mengendarai mobil dia melaju kencang(sepertinya ingin menghindari mati). sesekali dia melihat ke arah jam sudah 08.50, dan saking terlalu seringnya dia melihat jam dia pun tidak konsentrasi ketika di depan mobilnya datang mobil dari arah berlawanan serentak dia pun membanding stir dan akhirnya menabrak pohon dan mati....
mungkin intinya mati itu jangan di cari tapi juga jangan di takuti... karena ngapain harus di cari dan ngapain harus takut.. coz yang hidup udah pasti mati.. jadi mati tuh jangan di cari.. tapi jangan juga di takuti coz udah pasti mati. jadi yang penting mah sekarang banyak banyak beribadah dan lalukan hal hal yang bermanfaat sehingga ntar pas udah mati mendapatkan tempat yang layak di sisinya

1 comment:

  1. wow...
    edun si dani euy!!!
    geus we jadi tukang dongeng!!hehehe.. :D

    lanutan we... ^_^

    ReplyDelete